5 Tips Mengecilkan Perut Dengan Tetap Makan

Posted by Unknown on Wednesday, February 27, 2013

5 Tips Mengecilkan Perut Dengan Tetap Makan, Perut buncit menjadi maslah baru terutama dia akan merasa kesulitan kalau akan memakai kaos kaki, iya kan

Berikut ini ada cara yang dapat kamu lakukan untuk mengecilkan perut.
1. Makan makanan ringan yg menyehatkan, buah buahan segar, serat yg ada pada buah buahan segar akan membuat kamu lebih lama kenyang

2. Makan sarapan sekitar 200 kalori. Seperti sepotong roti panggang dgn sedikit selai, satu butir telur dadar & setengah gelas susu.

3. Makan siang sekitar 400 kalori. kira kira seukuran setengah dari rata rata porsi orang orang indonesia ketika makan siang.

4. Jika setelah 2/3 jam dari makan siang tersebut kamu sdh merasa lapar kembali maka silahkan kamu ambil buah2an segar sebagai snack

5. Makan malam cukup 400 kalori saja. Ini biasanya yg paling sulit untuk menjaga 400 kalori, terutama jika kamu makan diluar.
sumber
More about5 Tips Mengecilkan Perut Dengan Tetap Makan

Penanganan Pertama Sakit Typhus

Posted by Unknown on Monday, February 25, 2013

Typhus adalah penyakit menular, benarkah..?
Menular atau tidak menular yang terpenting adalah kita harus selalu menjaga kesehatan badan agar terhindar dari penyakit thypus ini.
Sakitnya minta ampun perut tembus sampai pinggang kalau sakit thypus ini. Hal ini berdasarkan pengalaman aku sendiri yang sempat opname selama 3 minggu di salah satu rumah sakit swasta di kotaku.


Nah, berikut tips-tips sehat secara alami dan islami untuk penderita typhus, antara lain:

1. Pertama pasien diberi diet bubur saring, kemudian bubur kasar, dan akhirnya nasi sesuaitingkat kesembuhan pasien.
Lakukan hal tersebut selama dua minggu.

2. Hindari makanan yang sulit dan lama dicerna oleh tubuh.

3. Hindari makanan yang pedas, asam dan bersantan.

4. Perbanyaklah mengkonsumsi buah pepaya.

5. Hindari makanan yang telah terkontaminasi oleh bakteri tipus.

6. Istirahat dan menjalankan perawatan profesional yang bertujuan untuk mencegah komplikasi dan mempercepat penyembuhan.
Pasien harus tirah baring absolut sampai minimal 7 hari bebas demam atau kurang lebih selama 14 hari.
Mobilisasi dilakukan bertahap, sesuai dengan pulihnya kekuatan pasien. Dalam perawatan perlu sekali dijaga higiene perseorangan dan kebersihan lingkungan.
More aboutPenanganan Pertama Sakit Typhus

5 Makanan yang Dicurigai Bisa Mengganggu ASI

Posted by Unknown on Friday, February 22, 2013

Ketika menyusui, pengaturan menu makan seorang ibu sangatlah penting, sama pentingnya dengan perawatan bayi. Selain gizi seimbang plus air putih, menu makan ibu menyusui sebaiknya juga memperhatikan beberapa zat makanan yang disinyalir dapat mengganggu produksi maupun kualitas ASI.

Makanan-makanan pengganggu ini dapat masuk ke ASI dan mengganggu bayi, dua jam setelah Anda mengonsumsinya.
Demikian yang ditegaskan oleh Dr. William Sears dalam The Baby Book.


Tanda-tanda bahwa makanan tersebut adalah pengganggu ASI dapat dilihat pada bayi.
Misalnya, bayi menjadi rewel, sakit perut, tingkah laku gelisah, atau apa yang disebut sebagai kolik 24 jam yaitu rasa sakit yang terjadi, maksimum 24 jam setelah ibu mengonsumsi makanan yang dicurigai, tapi hal itu tidak terjadi lagi sampai ibu mengonsumsi lagi makanan yang sama.

Beberapa makanan yang dicurigai dapat mengganggu ASI adalah:

1. Makanan pedas.

Air susu ibu akan terasa berbeda setelah Anda mengonsumsi makanan pedas dan mengandung bawang putih. Salad, pizza, dan minuman keras juga dapat menimbulkan protes dari lambung bayi, sehingga ia menolak minum ASI atau menjadi sakit perut.

2. Makanan yang mengandung gas.

3. Produk olahan berbahan susu.

Kandungan protein alergenik pada produk-produk olahan berbahan susu dapat masuk ke ASI dan menghasilkan gejala sakit perut pada bayi. Makanan itu antara lain adalah susu, yoghurt, dan keju.

4. Makanan yang mengandung kafein.

Minuman ringan, coklat, kopi, teh, dan minuman pengurang rasa dingin, semuanya mengandung kafein. Meskipun sebagian bayi lebih peka terhadap kafein dibanding bayi lainnya, biasanya ibu harus mengonsumsi produk ini dalam jumlah besar terlebih dulu untuk dapat memberi efek mengganggu pada bayinya.

5. Biji-bijian dan kacang-kacangan.

Yang paling alergenik dari jenis ini adalah gandum, jagung, dan kacang tanah.

Brokoli, bawang putih, tauge, cabai hijau, kembang kol, dan kubis dapat mengganggu bayi, tapi tidak terlalu mengganggu bila sudah dimasak. Memang cukup sulit untuk menjelaskan secara ilmiah bagaimana makanan tersebut dapat mengganggu bayi, namun pengalaman para ibu menyusui menyebutkan bahwa makanan yang banyak mengandung gas membuat bayi banyak mengeluarkan gas pula.

Selain jenis makanan yang mengganggu ASI, ibu menyusui sebaiknya juga memperhatikan aturan lain dalam menyantap makanan. Aturan itu adalah jangan berlebihan dalam mengonsumsi suatu makanan.

Ada bayi yang bisa terganggu setelah ibunya makan makanan tersebut dalam jumlah yang banyak, misalnya bila ibu terlalu banyak makan makanan olahan dari gandum dan makanan asam. Namun dalam jumlah kecil, makanan ini masih bisa ditoleransi oleh pencernaan bayi.

sumber :
radar banjarmasin
More about5 Makanan yang Dicurigai Bisa Mengganggu ASI

Habis Makan Jangan Langsung Tidur Akibatnya Jelek

Posted by Unknown on Thursday, February 21, 2013

Tidak sedikit orang yang bangun di pagi hari terburu-buru, panik dan masih mengantuk. Hal ini disebabkan karena orang-orang tersebut tidak mendapatkan tidur nyenyak di malam hari.



Bila Anda ingin tidur nyenyak di malam hari, maka sebaiknya jangan langsung tidur usai makan malam. Langsung tidur usai makan malam bisa menjadi salah satu faktor yang membuat tidur tak nyenyak.

Salah satu penyebab tidur tidak nyenyak di malam hari adalah langsung tidur usai makan malam. Bila ingin tidur nyenyak dan bangun segar di pagi hari, sebaiknya jangan langsung tidur usai makan malam, seperti dilansir Livestrong.

Selain itu, sebelumnya, Dr H. Ari Fahrial Syam SpPD-KGEH, MMB, FINASIM, Dokter Spesialis Penyakit Dalam Konsultan Penyakit Lambung dan Pencernaan, FKUI-RSCM menjelaskan bahwa tidur setelah makan tidak sehat menurut ilmu kedokteran. Hal ini karena sistem pencernaan masih belum selesai mengerjakan tugasnya, terutama lambung.

"Setelah makan, makanan akan disimpan di dalam lambung. Nah, ketika Anda langsung tidur, maka makanan itu akan berbalik arah lagi ke atas," ujar Dr Ari.

Menurut Dr Ari, kondisi ini disebut dengan refluks esofagus atau esophageal reflux, yaitu kembalinya makanan dari lambung ke dalam esofagus (saluran yang mengangkut makanan dari mulut ke perut).

Bila kondisi ini terjadi, maka makanan yang baru saja mencapai lambung akan berbalik arah menuju ke kerongkongan. Selain itu, tentu saja ada asam lambung yang terbawa oleh makanan tersebut.

Akibatnya, kerongkongan akan terasa kering, panas, kadang membuat orang merasa mual, mulas dan ingin muntah karena ada makanan yang berbalik arah. Hal ini akan semakin parah bila orang tersebut sudah menderita penyakit maag atau tungkak lambung.

Sebaiknya beri jeda waktu beberapa jam setelah makan malam sebelum beranjak ke tempat tidur. Selain itu, hindari mengonsumsi kafein, gula, coklat dan alkohol terlalu banyak sebelum tidur.

Makan sebelum tidur dan mengonsumsi minuman-minuman tersebut dapat membuat sistem pencernaan bekerja ekstra di waktu tidur sehingga menyebabkan orang tidur lebih ringan atau tidak nyenyak hingga tidak memberikan kesegaran dan tenaga penuh saat bangun di pagi hari.
More aboutHabis Makan Jangan Langsung Tidur Akibatnya Jelek

Lama Duduk Menyebabkan Penyakit Kronis

Posted by Unknown on Wednesday, February 20, 2013

Lamanya waktu kita duduk bisa memunculkan resiko penyakit kronis seperti kanker, diabetes, penyakit jantung dan tekanan darah tinggi.
Jadi semakin lama Anda duduk, maka akan semakin tinggi risiko penyakit kronis.



Adalah Kansas State University, dengan peneliti yang bernama Richard Rosenkranz, asisten profesor dari manusia gizi, meneliti antara waktu duduk dan penyakit kronis di pria usia paruh baya di Australia. Dalam sebuah penelitian yang diterbitkan dalam International Journal of Nutrition Perilaku dan Aktivitas Fisik Kolaborator termasuk Universitas Western Sydney, menunjukkan hasil yang mengejutkan.

Sampel penelitian meliputi 63.048 laki-laki usia 45-65 dari negara bagian Australia New South Wales.
Peserta penelitian melaporkan ada tidaknya berbagai penyakit kronis, seiring dengan waktu sehari-hari mereka duduk, dikategorikan kurang dari empat jam, empat sampai enam jam, enam sampai delapan jam, atau lebih dari delapan jam.

Dibandingkan dengan mereka yang melaporkan duduk empat jam atau kurang per hari, mereka yang duduk selama lebih dari empat jam per hari secara signifikan lebih mungkin untuk melaporkan memiliki penyakit kronis seperti kanker , diabetes , penyakit jantung dan tekanan darah tinggi . Pelaporan penyakit kronis meningkat sebagai peserta menunjukkan mereka duduk lebih.
Mereka duduk selama setidaknya enam jam secara bermakna lebih mungkin melaporkan mengalami diabetes.

"Kami melihat peningkatan tangga-langkah mantap dalam risiko penyakit kronis peserta lebih banyak duduk," kata Rosenkranz. "Kelompok duduk lebih dari delapan jam jelas memiliki risiko tertinggi."

Penelitian ini relevan dengan pekerja kantor duduk di meja dan mereka yang duduk untuk jangka waktu yang lama seperti pengemudi truk, katanya.

"Kita tahu bahwa dengan keyakinan yang sangat tinggi bahwa orang lebih aktif secara fisik lebih baik berkaitan dengan penyakit kronis dibandingkan dengan orang yang kurang aktif secara fisik, tetapi kita juga harus melihat mengurangi duduk," kata Rosenkranz.

"Banyak pekerjaan kantor yang memerlukan jangka waktu yang lama duduk mungkin berbahaya bagi kesehatan Anda karena tidak aktif dan rendahnya tingkat pengeluaran energi."

Para peneliti menemukan temuan yang konsisten pada mereka yang memiliki tingkat aktivitas yang sama fisik, usia, pendapatan, pendidikan, berat badan dan tinggi badan. Peserta yang duduk lebih melaporkan penyakit lebih kronis - bahkan jika mereka memiliki indeks massa tubuh yang sama dibandingkan dengan mereka yang duduk kurang.

Secara umum, orang harus mendapatkan lebih banyak aktivitas fisik dan duduk kurang.
Penelitian difokuskan pada laki-laki, karena mereka memiliki tingkat lebih tinggi diabetes dan penyakit jantung, tetapi mungkin berlaku pada orang dewasa di seluruh jenis kelamin, ras dan etnis.
Sedikit yang diketahui tentang anak-anak dan duduk berkaitan dengan penyakit kronis.

More aboutLama Duduk Menyebabkan Penyakit Kronis

Alasan Kenapa Mata Kita Berkedip

Posted by Unknown on Tuesday, February 19, 2013

Tau nggak sih kenapa mata kita berkedip...
Pasti ada alasannya kenapa Allah SWT membuat mata kita selalu berkedip setiap saat, ternyata ada alasan penting kenapa mata Anda selalu berkedip mau tahu apa aja itu.


Tahukah Anda berapa banyak mata berkdip dalam satu hari.
Menurut para ilmuan setidaknya dalam satu menit mata manusia bisa berkedip sebanyak 15 – 20 kali jika dijumlahkan maka dalam 1.200 kali per jam dan 28.800 kali sehari.

Lalu kenapa ya kok mata kita selalu berkedip terus.
Menurut para ilmuan di Japan’s Osaka University menemukan bahwa berkedip adalah proses otak untuk istirahat sebentar.
Dengan mata kita berkedip maka kita memberikan kesempatan kepada otak untul istirahat dalam waktu yang sangat singkat. Kegiatan ini sangat penting bagi otak untuk tetap segar.

Para peneliti tidak sembarangan dalam memberikan informasi hubungan kedipan mata dan istirahat otak mereka telah melakukan penelitian terhadap 20 orang sehat ketika mereka melihat tayangan komedi, seperti dilansir oleh Huffington Post.

Peneliti menemukan bahwa pada poin ketika masa istirahat terjadi secara alami dalam video tersebut, dua hal terjadi:
1. Mata secara spontan akan berkedip
2. Pemindaian otak menunjukkan adanya bagian otak yang kehilangan fokus. Dalam waktu sesaat, otak menjadi tidak aktif.
More aboutAlasan Kenapa Mata Kita Berkedip

5 Tips Ringan Mengatasi Gejala Flu

Posted by Unknown

Jangan biarkan pancaroba buat sistem imun kamu keok. Segera tangkis gejala flu dgn tip sederhana ini.


1. Sup Ayam Kampung

Ini resep tempo dulu yang manjur mengusir gejala flu.
Bukan hanya mitos, tapi sudah terbukti keampuhannya, seperti hasil penelitian dari Universitas Nebraska.

2. Perbanyak vitamin C

Konsumsi banyak vitamin C begitu gejala awal flu mulai muncul. Kamu membutuhkan 1.000mg vitamin C sehari.
Ini akan memperlambat 8% kemungkinan flu jadi memburuk.

3. Tidur, tidur dan tidur

Jangan paksakan bekerja terlampau lelah bila muncul gejala flu. Perbanyak waktu tidur.
Karena saat tidur, sistem kekebalan manusia bekerja lebih giat dibanding saat sadar, mengeluarkan lebih banyak protein cytokines yang melawan infeksi.

4. Warnai Makananmu

Perbanyak jenis makanan yang kita makan di saat gejala awal flu.
Mulai dari seafood, daging, sayuran, dan buah-buahan.

5. Hindari area flu

Hindari ruang tertutup dimana banyak orang kena flu.
Karena virusnya mudah menjangkiti siapapun, terlebih yang daya imun-nya sedang lemah.
Perbanyak berada di area terbuka. Kalaupun terpaksa berada di ruang penuh orang flu, kenakan masker.

Sumber: chic
More about5 Tips Ringan Mengatasi Gejala Flu

Promag Double Action

Posted by Unknown on Monday, February 18, 2013

Promag Double Action (PDA) diperuntukkan bagi penderita sakit maag yang lebih akut, tingkat sakit maag yang lebih berat, sering terkena sakit maag.



Promag Double Action (PDA) bekerja dengan 2 aksi bukan double dosis :

Aksi 1 : Sebagai “antasida” yang berfungsi menetralisir asam lambung

Aksi 2 : Sebagai “Acid Blocker” yang berfungsi menghambat produksi asam lambung sehingga tidak berlebih
More aboutPromag Double Action

Perbedaan Khasiat Bawang Merah dan Putih

Posted by Unknown on Sunday, February 17, 2013

Apakah perbedaan antara Bawang putih atau bawang merah.



Bawang putih:
Bersifat antibakteri
Cegah kanker
Menurunkan kadar kolesterol dan lemak darah
Menurunkan tekanan darah sehingga baik untuk jantung.

Bawang merah:
Kaya antioksidan yang bisa turunkan kolesterol jahat
Menurunkan risiko sakit jantung.

Hayo...Siapa yang suka bawang merah..
More aboutPerbedaan Khasiat Bawang Merah dan Putih

6 Manfaat Jagung Untuk Kesehatan

Posted by Unknown on Thursday, February 14, 2013

Jagung juga kaya akan khasiat.


Berikut manfaat jagung buat kesehatan:

1. Merawat kulit

Jagung kaya akan antioksidan, yang membantu dalam menjaga kulit agar awet muda. Selain dikonsumsi sebagai makanan, dapat juga digunakan minyaknya yang merupakan sumber yang kaya asam linoleat. Tepung jagung juga berguna untuk meredakan iritasi pada kulit.

2. Mencegah anemia

Jagung manis bermanfaat bagi kesehatan karena kaya akan vitamin B dan asam folat yang mencegah anemia.


3. Memperbaiki pencernaan

Jagung memiliki banyak serat yang merupakan keuntungan besar untuk pencernaan. Hal ini dapat mencegah sembelit, wasir, dan bahkan menurunkan risiko kanker usus besar.

4. Kaya mineral

Jagung juga mengandung sebagian besar magnesium, tembaga besi, dan yang paling penting fosfor, yang diperlukan untuk kesehatan tulang. Nutrisi ini tidak hanya mencegah tulang dari retak karena kita bertambah tua, tapi juga meningkatkan fungsi ginjal.

5. Penting selama kehamilan

Jagung manis bermanfaat untuk kesehatan ibu hamil dan bayi. Ini mencegah bayi kekurangan berat badan dan menghindari dari cacat lainnya.

6. Mengontrol kolesterol

Vitamin C, karotenoid dan bioflavinoids yang terkandung dalam jagung manis menjaga jantung tetap sehat dengan mengendalikan kadar kolesterol dan meningkatkan aliran darah dalam tubuh.
More about6 Manfaat Jagung Untuk Kesehatan

4 Cara Sehat Makan Kentang

Posted by Unknown

Kentang bisa dijadikan sebagai menu makanan pengganti nasi. Ada yang bilang bahwa kentang itu berbahaya bagi tubuh. Benarkah demikian.

Pada dasarnya, sebenarnya yang tidak sehat itu bukan kentangnya melainkan cara anda makan dan menyajikan kentang tersebutlah yang membuat orang beranggapan bahwa kentang itu berbahaya.

Inilah sebenarnya cara sehat untuk makan kentang, coba anda ikuti resep dibawah ini :



1. Kentang Goreng adalah musuh kesehatan. Mereka mengandung racun tertentu seperti akrilamida yang berbahaya bagi manusia. Apa yang bisa dilakukan untuk mencegah hal ini adalah merebus kentang dan melestarikannya dalam asam / lemon atau jus antioksidan.

2. Kentang dengan warna Hijau juga dikatakan berbahaya untuk kesehatan karena mengandung solanin yang bisa menyebabkan sakit radang sendi. Cara terbaik untuk menghindari hal ini adalah dengan mengikis bagian hijaunya dan mengambil sisanya.

3. Kentang berisi 150 kalori sehingga anda harus bisa menyesuaikan dengan asupan kalori harian anda, jika melebihi maka sebaiknya anda tidak makan kentang. Caranya membatasi atau lebih tepatnya mengganti kentang dengan sayuran yang ebih baik dan kaya akan serat.

4. Hindari krim yang tidak perlu atau mentega pada sayuran berkalori tinggi. Juga hati-hati dengan minuman yang anda kombinasikana dengan makan kentang. Minuman beralkohol juga mengandung kalori yang tinggi.
More about4 Cara Sehat Makan Kentang

4 Hormon Penting Buat Kehamilan

Posted by Unknown on Wednesday, February 13, 2013

Hormon-hormon kehamilan terbentuk dalam tubuh seorang wanita dewasa dan berkembang terus dari hari ke hari mengikuti perkembangan kehamilan.


4 hormon utama yang terbentuk dalam proses kehamilan seorang wanita.

1. Progesterone

Hormon progresteron memiliki fungsi yang sama dengan BHCG yakni mempertahannkan kehamilan layaknya penguat. Fungsi lainnya dengan makin meningkatnya progresterone, rahim tidak berkontraksi sehingga ridak kencang dan otot-otot jadi lemas termasuk otot saluran cerna ibu.

Akibatnya timbul keluhan pada ibu hamil, seperti mual muntah, perasaan begah, dan susah buang air besar. Hormon progresterone akan semakin tinggi dengan bertambahnya usia.

Dampak:
Kadar hormon progresteron yang berkurang pada trimester kedua dan toga awal dapat menimbulkan keluhan pecahnya ketuban atau terjadinya kontraksi sebelum waktunya bersalin. Akibatnya dapat terjadi kelahiran prematur.

2. Prostaglandin

Menurunnya hormon progresteron merangsang munculnya hormon prostaglandin. Hormon prostaglandin adalah hormon pencetus kontraksi.
Dampak: Berkurangnya kadar hormon ini dalam tubuh seorang ibu dapat menyebabkan kehamilan lewat waktu.


3. Beta Human Corionic Gonadotropin (BHCG).

Hormon Beta Human Corionic Gonadotropin (BHCG) adalah hormon yang akan terbentuk pada awal kehamilan dan diproduksi oleh sel-sel kehamilan sebelum terbentuknya plasenta. Biasanya akan tinggi pada awal-awal kehamilan. BHCG berfungsi untuk mempertahankan kehamilan sehingga janin bisa menempel dalam rahim si ibu.

Dengan berkembangnya kehamilan dan mulai terbentuknya plasenta terutama pada usia kehamilan 14-16 minggu, plasenta mulai mengambil alih fungsi BHCG dengan menghasilkan hormon progresteron.

Dampak:
Kadar hormon BHCG yang kurang pada masa awal kehamilan dapat member dampak tidak baik. Jika terjadi pada trimester pertama biasanya akan terjadi flek-flek atau bahkan bisa menyebabkan keguguran.

4. Oksitosin

Seperti halnya hormon prostaglandin hormon Oksitosin juga berfungsi sebagai pencetus kontraksi. Hormon ini timbul akibat meningkatnya hormon prostaglandin. Hormon ini bekerja untuk memaksa rahim agar berkontraksi sehingga terjadi persalinan.

Dampak: 
Seperti halnya hormon prostaglandin, berkurangnya hormon ini dalam tubuh seorang ibu dapat menyebabkan kehamilan lewat waktu. Akibatnya ibu membutuhkan induksi dengan obat-obatan perangsang hormon untuk mempermudah persalinan.

Apabila Anda mengalami permasalahan akibat permasalahan hormon-hormon ini, ada baiknya  mengkonsultasikan dengan pada dokter jika memutuskan kehamilan berikutnya.
Beberapa obat pencetus hormon dapat diberikan untuk membantu masalah tersebut.

sumber :
dr. Febriansyah Darus, SpOG/kemangmedicalcare
More about4 Hormon Penting Buat Kehamilan

Mengatasi Perut Kembung Saat Menstruasi

Posted by Unknown on Sunday, February 10, 2013

Siklus menstruasi rata-rata berlangsung selama 28 hari. Selama waktu tersebut, tingkat hormon naik dan turun sesuai kondisi tubuh. Sebagai contoh, selama masa subur, kadar hormon meningkat. Tapi jika tidak dibuahi, hormon menurun dan mempersiapkan tubuh untuk siklus menstruasi berikutnya. Penurunan hormon ini juga kadang-kadang memicu rasa sakit saat wanita sedang menstruasi.

Siklus bulanan menstruasi wanita kadang-kadang menyebabkan rasa kembung di perut dan bahkan kram. Perubahan tersebut juga kadang-kadang dianggap normal dan tidak perlu dikhawatirkan. Apa sebenarnya penyebab perut kembung selama menstruasi.


Penyebab nyeri dan kembung.

Selama menstruasi, dinding rahim meluruh yang membuat rasa sakit yang berbeda pada setiap orang. Jika rasa sakit dirasakan berlebihan, ada baiknya bagi wanita untuk berkonsultasi dengan dokter.

Sementara itu, sekitar 85 persen wanita mengalami kembung saat menstruasi. Menurut para ahli dari Mayo Clinic, perubahan hormonal yang menyebabkan hal tersebut.

Mencegah kembung.

Para wanita dapat mencegah kembung saat menstruasi. Misalnya, dengan makan sejumlah kecil makanan sebelum masa menstruasi. Kemudian menghindari konsumsi garam, sehingga menurunkan tingkat retensi air dan kembung pun bisa dicegah.

Selain itu, cara alami untuk menjaga kebugaran tubuh selama menstruasi dengan meningkatkan konsumsi kalsium dan magnesium. Karena nutrisi ini yang banyak diperlukan tubuh selama menstruasi.

Jika ada gejala lainnya yang mencurigakan selama menstruasi, sebaiknya segera konsultasikan dengan ahlinya.
sumber: intisari
More aboutMengatasi Perut Kembung Saat Menstruasi

Perawatan Kulit dengan Thalasso Masker

Posted by Unknown on Friday, February 8, 2013

Apakah itu talasso masker.
Dia adalah merupakan salah satu perawatan kulit terutama kulit yang berminyak yang di-mix dengan serum free oil.


Masker yang terbuat dari gangga hijau ini sangat bagus sebagai detoksifikasi kulit wajah serta membuat wajah kian lembut, segar dan cerah bersinar, karena masker ini bersifat dingin.

Perawatan kluit jenis ini dapat disertai dengan High Frekuensi sebagai disinfeksi serta peeling.
Peeling artinya adalah pengelupasan kulit. Dan juga bisa disertai dengan micro dermabrasi yang bertujuan untuk mengecilkan pori-pori.

Untuk mendapatkan hasil yang optimal, sebaiknya dilakukan minimal 2 kali dalam seminggu.
Hal ini diperuntukkan agar kelembutan kulit dapat terjaga secara natural.
More aboutPerawatan Kulit dengan Thalasso Masker

Gejala Awal dan Pencegahan Kanker Indung Telur

Posted by Unknown on Thursday, February 7, 2013

Kanker indung telur atau kanker ovarium pada wanita merupakan "silent killer" dan menempati urutan kelima sebagai pembunuh wanita penderita kanker, karena bisanya diketauinya setelah stadium lanjut.

Gejala Awal.
Menurut penelitian William Hamilton, MD dr University of Brisbol di Inggris, kanker ini memberi gejala pada stadium awal tetapi seringkali diabaikan, seperti:
  • Pengembungan perut.
  • Peningkatan frekuensi kencing.
  • Pendarahan setelah menopause.
  • Nyeri lambung.
  • Hilangnya selera makan.
  • Pendarahan dari dubur.


Yang Riskan Terkena.
Perut terasa kembung minimal ada 3 gejala yang dirasakan 1 tahun sebelum terdiagnosa kanker indung telur.
Dari penelitian didapatkan bahwa faktor resiko terjadinya kanker indung telur pada wanita adalah:
1. Genetik.
Ada riwayat keluarga yang menderita kanker indung telur atau kanker payudara, kanker usus besar dan kanker rectum. Bisa melakukan tes gentik atau DNA untuk mengetahui faktor resiko tersebut.

2. Pernah Menderita kanker payudara atau kandungan atau kanker usus besar atau kanker rectum.

3. Usia di atas 55 tahun.

4. Melakukan hormon replacement terapi (HRT) lebih dari 2 tahun.

Jika Anda memang ada faktor resiko terkena kanker indung telur dibandingkan wanita lain yang mempunyai keluarga yang pernah sakit kanker, untuk mengetahui sedini mungkin, perlu dilakukan 2 tindakan yang akurat.
Yaitu periksa darah CA 125 dan USG Transvagina.


Pencegahan.
Sedangkan untuk pencegahan adalah dengan:
  • Menghindari faktor-faktor pencetus kanker.
  • Selanjutnya adalah perbanyaklah mengkonsumsi makanan sehat terutama sayur dan buah segar.
  • Minum air mineral 2 liter sehari.
  • Tidur teratur tiap malam.
  • Mengatur stres dengan positif.

Pada bulan-bulan ketika banyak orang yang sakit flu atau ketika virus merajalela, yang biasanya bulan Maret dan September, minumlah minuman herbal dan suplemen pencegah kanker yang mengandung super antioksidan tinggi.
More aboutGejala Awal dan Pencegahan Kanker Indung Telur

7 Khasiat dan Manfaat Kuning Telur

Posted by Unknown on Wednesday, February 6, 2013

Kuning telur memiliki beberapa khasiat bagi tubuh manusia diantaranya adalah sebagai obat anti peradangan dan mencegah penggumpalan darah.

Namun, pasien jantung, orang dengan tekanan darah tinggi atau kadar trigliserida tinggi harus benar-benar menghindari kuning telur atau berkonsultasi terlebih dahulu dengan dokter.

Kuning Telur

7 Khasiat dan manfaat Kuning Telur:

1. Anti inflamasi (peradangan)
Kuning telur mengandung kolin yang merupakan zat anti inflamasi. Ini berarti orang yang memiliki rasa sakit atau penyakit inflamasi seperti osteoporosis atau arthritis, dapat mengonsumsi kuning telur untuk mengurangi rasa sakit.

2. Meningkatkan testosteron
Kuning telur mengandung zinc yang terkonsentrasi. Zinc (seng) adalah trace mineral dan tidak mudah tersedia dalam sumber makanan. Jadi, makan kuning telur dapat membantu pria meningkatkan tingkat hormon laki-lakinya.

3. Bagus untuk mata
Bagian kuning telur sangat baik untuk mata. Khususnya untuk anak-anak yang sedang tumbuh kembang, kuning telur membantu mata berfungsi dengan baik dan bahkan mempertajam penglihatan.

4. Mencegah penggumpalan darah
Selama ini Anda mungkin hanya mendengar bahwa kuning telur tinggi kolesterol dan karenanya tidak sehat untuk jantung. Namun, protein yang ada di bagian kuning telur dapat menunda pembentukan gumpalan darah.

5. Sumber vitamin B12
Kuning telur merupakan sumber yang paling terkenal untuk vitamin B12. Vitamin ini sangat penting untuk berfungsinya sistem saraf.

6. Mencegah degenerasi otot
Salah satu manfaat kesehatan utama dari kuning telur adalah menghentikan degenerasi otot. Nutrisi yang hadir dalam kuning telur membantu otot untuk rileks dan berkontraksi.

7. Kaya zat besi
Kuning telur kaya akan zat besi sehingga sangat bagus untuk wanita hamil. Wanita pada umumnya memiliki kecenderungan untuk memiliki jumlah hemoglobin yang rendah. Jadi, mengonsumsi satu kuning telur mentah sehari bisa menjadi ide yang baik untuk wanita.

More about7 Khasiat dan Manfaat Kuning Telur

5 TIPS Agar Anak Terhindar dari Cedera Saat Olahraga

Posted by Unknown on Monday, February 4, 2013

Olahraga sangat penting untuk pertumbuhan anak-anak.
Nah untuk menghindari cedera pada anak saat sedang berolahraga, bis mengikuti tips di bawah ini.


5 TIPS Agar Anak Terhindar dari Cedera Saat Berolahraga.

1. Anak berolahraga di luar pengawasan guru olahraga atau pelatih
Menurut sebuah penelitian yang dipresentasikan dalam American Academy of Pediatrics National Conference tahun lalu, tingkat cedera pada anak-anak meningkat hingga 1,7 kali lipat ketika melakukan kegiatan olahraga tanpa didampingi oleh guru olahraga atau pelatihnya.

2. Anak menekuni satu cabang olahraga dengan sangat intensif.
Ketika anak menggemari olahraga tertentu, dirinya akan meluangkan lebih banyak waktu untuk melibatkan diri dalam tim olahraga, seperti taekwondo. Keikutsertaannya dalam tim olahraga dapat memaksa anak untuk semakin mengasah keterampilannya dan lebih intens berolahraga.

Menurut sebuah penelitian yang dilakukan di Loyola University's Health System, anak-anak yang menghabiskan lebih dari 75 persen waktunya untuk menekuni satu cabang olahraga tertentu saja, memiliki risiko cedera hingga 2 kali lipat, termasuk hal-hal serius seperti patah tulang belakang.

Semakin sering anak melakukan olahraga yang sama, dirinya akan semakin sering melakukan gerakan berulang yang menyebabkan stres pada tubuh. Olahraga memang baik untuk memperkuat tubuh, tetapi olahraga dengan gerakan yang sama dan intensitas tinggi tidak dianjurkan untuk anak-anak.

3. Anak tidak mendapatkan waktu tidur yang mencukupi
Anda tentu telah mengetahui bahwa anak yang kurang tidur, memiliki performa yang buruk di sekolah, begitu juga ketika berolahraga. Menurut sebuah studi dalam Journal of Pediatrics, anak yang kurang tidur lebih rentan cedera hingga 68 persen dibandingkan anak yang memiliki lebih banyak waktu untuk tidur malam.

Kurang tidur telah terbukti mempengaruhi fungsi motorik, suasana hati dan fungsi kognitif, yang semuanya dapat mempengaruhi anak. Pastikan anak mendapatkan waktu tidur hingga 8 jam atau lebih tiap malamnya agar terhindar dari risiko cedera saat berolahraga.

Kebanyakan anak-anak tidak begitu memperhatikan bagaimana teknik yang benar dalam berolahraga. Sehingga diperlukan pengawasan oleh orang yang lebih ahli untuk mencegah anak melakukan gerakan-gerakan yang dapat menyebabkan cedera.

4. Anak mengonsumsi minuman olahraga atau minuman energi
Konsumsi minuman olahraga mungkin tidak mempromosikan cedera parah seperti terkilirnya pergelangan kaki dan sebagainya, akan tetapi minuman ini dapat menyebabkan kerusakan gigi. Gigi yang rusak bukanlah cedera olahraga yang merupakan efek samping dari konsumsi minuman dengan pemanis.

Sebuah studi dalam jurnal General Dentistry menemukan bahwa konsumsi minuman olahraga dalam tingkat yang lebih tinggi dapat menyebabkan keasaman dalam mulut dan mengakibatkan kerusakan permanen pada gigi, mengikis enamel dan membuat gigi lebih rentan terhadap pembusukan.

5. Anak tidak mendapatkan vitamin D yang cukup
Sebuah studi yang melibatkan anak-anak perempuan yang berusia 9 sampai 15 tahun, menunjukkan bahwa kadar vitamin D berpengaruh terhadap besarnya risiko seorang anak untuk mengembangkan cedera ketika berolahraga. Berikan makanan yang mengandung vitamin D seperti salmon, produk susu fortifikasi, atau suplemen vitamin D yang dianjurkan oleh dokter.

*detik
More about5 TIPS Agar Anak Terhindar dari Cedera Saat Olahraga

Bunga Rosella Khasiat dan Kegunaan Sebagai Obat

Posted by Unknown

Pada umumnya masyarakat mengenal dengan nama Rosela, Rosella atau Roselle (Hibiscus sabdariffa L.). Dari segi kesehatan, ternyata Rosela mempunyai manfaat untuk pencegahan penyakit.

Menurut penelitian Ballitas Malang, bunga rosella, terutama dari tanaman yang berkelopak bunga tebal (juicy), misalnya Rosela Merah berguna untuk mencegah penyakit Kanker dan Radang, mengendalikan tekanan darah, melancarkan peredaran darah dan melancarkan buang air besar.

Bunga Rosella

Kelopak bunga Rosela
dapat diambil sebagai bahan minuman segar berupa irup dan teh, selai dan minuman, terutama dari tanaman yang berkelopak bunga tebal, yaitu Rosela Merah. Kelopak bunga tersebut mengandung vitamin C, vitamin A, dan asam amino. Asam amino yang diperlukan tubuh, 18 diantaranya terdapat dalam kelopak bunga Rosela, termasuk arginin dan legnin yang berperan dalam proses peremajaan sel tubuh. Selain itu, Rosela juga mengandung protein dan kalsium.

Pohon Roselle tumbuh dari biji/benih dengan ketinggian yang bisa mencapai 3 - 5 meter serta mengeluarkan bunga hampir sepanjang tahun. Bunga Roselle berwarna cerah, Kelopak bunga atau kaliksnya berwarna merah gelap dan lebih tebal jika dibandingkan dengan bunga raya/sepatu.

Bagian bunga Roselle yang bisa diproses menjadi makanan ialah kelopak bunganya (kaliks) yang mempunyai rasa yang amat masam. Kelopak bunga ini bisa diproses menjadi pelbagai jenis makanan seperti minuman, jelly, saos, serbuk (teh ) atau manisan Roselle.

Daun muda Roselle bisa juga dimakan sebagai ulam atau salad. Sementara itu di Afrika, biji Roselle dimakan karena dipercaya mengandung minyak tertentu. Di Sudan, Roselle diproses menjadi minuman tradisional yang dinamakan Karkadeh dan merupakan minuman kebangsaan orang Sudan.

Bunga Rosella

Pohon Roselle adalah sejenis perdu yang mudah ditaman.

Cara penanamannya dengan menggunakan biji yang kering kemudian disemai.
Tumbuhan herba ini ternyata mampu berfungsi sebagai bahan antiseptik, penambah syahwat, agen astringen.

Tanaman ini juga banyak digunakan dalam pengobatan tradisional seperti batuk, ketidakhadaman, lesu, demam, tekanan perasaan, gusi berdarah (skurvi) dan mencegah penyakit hati. Bunga Roselle banyak digunakan untuk pembuatan jus, saos, sirup dan juga sebagai bahan pewarna pada makanan.

Ekstrak daripada kuncup bunganya ternyata mampu berfungsi sebagai antispasmodik (penahan kekejangan), antihelmintik (anti cacing) dan antibakteria. Selain itu rosella ternyata mampu menurunkan kadar penyerapan alkohol. Daun tumbuhan herba ini juga bisa digunakan untuk merawat luka, penyakit kulit dan gigitan serangga.
Di India, biji Roselle digunakan untuk mengobati penyakit kulit, kekurangan darah dan kelesuan.

Bagian yang digunakan : Bunga, daun dan biji

Bahan penting yang terkandung dalam kelompak bunga Roselle : Gossy peptin anthocyanin dan glucoside hibiscin yang mempunyai efek diuretic dan choleretic, memperlancar peredaran darah, mencegah tekanan darah tinggi, meningkatkan kinerja usus serta berfungsi sebagai tonik (obat kuat).

Dari penelitian terbukti bahwa kelopak bunga Roselle mempunyai efek anti-hipertensi, kram otot dan anti infeksi-bakteri. Dalam eksperimen ditemukan juga bahwa ekstrak kelopak bunga Roselle mengurangi efek alcohol pada tubuh kita, mencegah pembentukan batu ginjal, dan memperlambat pertumbuhan jamur/bakteri/parasit penyebab demam tinggi.

Kelopak bunga Roselle juga diketahui membantu melancarkan peredaran darah dengan mengurangi derajat kekentalan darah. Ini terjadi karena asam organic, poly-sakarida dan flavonoid yang terkandung dalam ekstrak kelopak bunga Roselle sebagai Farmakologi.
Selain itu yang tidak kalah pentingnya adalah kelopak bunga Roselle mengandung vitamin C dalam kadar tinggi yang berfungsi untuk meningkatkan daya tahan tubuh manusia terhadap serangan penyakit.

Bunga Rosella

9 Manfaat kelopak bunga Roselle

  1. Dapat mengurangi kepekatan/kekentalan darah
  2. Membantu proses pencernaan
  3. Mencegah peradangan pada saluran kencing dan ginjal
  4. Penyaring racun pada tubuh
  5. Mencegah kekurangan Vitamin C
  6. Melancarkan peredaran darah
  7. Melancarkan buang air besar
  8. Menurunkan kadar penyerapan alkohol
  9. Penahan kekejangan

12 Penyakit yang dapat diobati :

  1. Tekanan Darah Tinggi ( Hipertensi )
  2. Batu Ginjal
  3. Batuk
  4. Lemah syahwat
  5. Lesu
  6. Demam
  7. Tekanan Perasaan
  8. Gusi berdarah
  9. Penyakit kulit
  10. Gigitan Serangga
  11. Luka
  12. Kurang darah.
More aboutBunga Rosella Khasiat dan Kegunaan Sebagai Obat

5 Cara Bijak Menggunakan Gadget

Posted by Unknown on Sunday, February 3, 2013

Kehadiran gadget memang terkadang membuat kita lupa diri dengan kehidupan di luar.
Kecanggihan teknologi yang ditawarkan gadget-gadget kini, sering membuat kita lupa dengan kehidupan dunia luar. Sebenarnya sah-sah saja jika kita mau bermain dengan perangkat pintar tersebut, sayangnya banyak orang yang sering terjerat dan malah mengabaikan hal-hal yang ada di sekitarnya.
Jangan biarkan orang-orang terdekat mengeluh dan cemburu karena kamu lebih cinta dengan gadget ketimbang mereka.

Cara Bijak Menggunakan Gadget

Coba lakukan beberapa hal ini agar agar kita bisa menggunakannya secara bijak.

1. Selalu upayakan tatap muka.

Batasi mengirim e-mail dan pesan instan ke teman sekantor atau keluarga di rumah.
Tunjukkan sentuhan pribadi melalui komunikasi tatap muka. Tidak harus menghabiskan banyak waktu, kita cukup membuatnya menjadi sesuatu yang berharga.

2. Jauhkan gadget.

Selama acara sosial bersama keluarga, sahabat, atau rekan kerja, biasakan untuk jauhkan segala gadget kamu.
Jangan di atas meja, karena segala notifikasi dari gadget tersebut bisa mengalihkan perhatian.
Menaruh gadget di atas meja bisa mengartikan orang yang ada di depan kamu kurang menarik buat kamu. Jangan buat mereka sakit hati, lebih baik simpanlah di tas dan beri perhatian penuh pada orang yang sedang bicara.

3. Prioritas.

Bangun pagi langsung mencari handphone. Banyak dari kita yang mengisi rutinitas pagi dengan cek e-mail, membalas BBM, atau sekadar melihat notifikasi sosial media. Meskipun sulit namun perlu dicoba.
Mulailah hari dengan secangkir kopi dan luangkan waktu untuk ngobrol ringan bersama keluarga sebelum berangkat ke kantor.

5. Jadikan kamar tidur gadget free.

Fungsi kamar tidur adalah untuk beristirhat. Jadi, gunakanlah sesuai kegunaannya. Jangan biarkan laptop, handphone, televisi, dan alat-alat teknologi lainnya mengganggu waktu istirahat kita.
Selain susah tidur, kehadiran gadget di kamar tidur bisa mengganggu hubungan kita dengan pasangan. Bagaimana bisa saling mendekatkan diri, kalau kita sama-sama masih sibuk dengan dunia masing-masing.

More about5 Cara Bijak Menggunakan Gadget

Khasiat Jus Wortel

Posted by Unknown on Saturday, February 2, 2013

Mungkin bagi sebagian orang jus wortel terasa tak enak, tapi demi kesehatan dan melihat manfaatnya tak ada salahnya untuk dicoba.
Selama ini wortel dikenal sebagai sayuran yang bisa juga jadikan jus. Jus wortel memiliki banyak manfaat bagi kita untuk usia yang masih dini. Selain itu, jus wortel juga punya berbagai manfaat untuk kesehatan.

JUS Wortel

Dalam wortel juga ada kandungan vitamin E, yang membantu mencegah kanker. Jus wortel yang dicampur dengan susu juga merupakan vitamin A ideal untuk bayi. Jus wortel juga cocok dicampur dengan jus buah lainnya. Gangguan sakit-sakit di usia tua pun juga dapat terbantu dengan rutin minum jus wortel tiap hari.

Warna kuning/oranye dari wortel menunjukkan kandungan karotin. Jus wortel memiliki efek terhadap kesehatan. Minum jus wortel juga bagus untuk efek pembersihan liver dengan kandungan vitamin A yang ada dalam sayuran ini. Vitamin A mengurangi empedu dan lemak di dalam liver.

Jus wortel juga bagus diminum ibu hamil. Kandungan Beta carotene dalam buah ini juga merupakan antioksidan, yang bagus buat ibu dan calon bayinya. Selain itu, antioksidan juga membantu memperlambat proses penuaan. Buah lain yang kaya anti oksidan adalah berry. Kedua buah ini bisa dijus bersama-sama atau secara terpisah.

Manfaat jus wortel adalah berguna sebagai anti-inflammatory dan menyegarkan kulit. Dan dapat membantu mencegah kanker. Selain itu, jus wortel membantu memudarkan bercak-bercak di kulit. - Jus wortel yang dikonsumsi tiap hari mampu mengatasi kulit kasar karena bercak dan pigmentasi.

More aboutKhasiat Jus Wortel

Manfaat Bunga Kamboja Sebagai Obat Kelamin

Posted by Unknown

Kembang Kuburan alias bunga kamboja (Plumeria alba) ternyata menyimpan banyak manfaat. Bunga berkelopak lima ini tak hanya bisa digunakan untuk berbagai rangkaian ritual keagamaan, tetapi juga 'mengampuni' orang-orang berpenyakit kotor.

"Di balik kemistikan kamboja atau orang Jawa biasa menyebut semboja, ia menyembunyikan berbagai kebaikan buat manusia. Lewat akar, sirap kulit, getah, kuntum bunga dan daun yang eggan bergerombol, semboja diam-diam amat bermanfaat. Akarnya bisa 'mengampuni' orang-orang berpenyakit kotor," ujar Riang Gunawan Wangidjaja, Doktor Biologi IPB, dalam siaran pers Prohumasi Institut Pertanian Bogor (IPB).

Dijelaskan, dengan meminum rebusan akar semboja, laki-laki penderita kencing nanah (gonorrhe) akibat suka 'jajan' pun disembuhkan. "Bisa jadi akar-akar semboja melalui remah-remah jenazah yang telah berubah menjadi unsur hara, memohon ampunan bagi sang pendosa tersebut. Memperingati para laki-laki agar insyaf kembali ke jalan benar," ujar Gunawan.

Bunga Kamboja

Pohon yang oleh masyarakat Bali digelari Jepun ini diyakini memiliki kekuatan penerang jiwa. "Istilah Jepun diambil dari bahasa negara Saudara Tua Kita, yang mengandung pengertian Nippon atau Nihon yang berarti Tanah Matahari Terbit. Simbol bunga Jepun banyak dijumpai pada relief kuil di sana. Pantas kiranya semboja kemudian digelari temple tree," katanya.

Tak hanya akar, getah kamboja juga punya beragam khasiat. Menurut mahasiswa S3 Biologi Institut Pertanian Bogor (IPB) ini, getah semboja mematangkan bisul dan melunakkan katimumul serta kutil. Bahkan lebih hebat dibanding Colomax .

Penyembuhan dengan memakai Colomax bikin sakit si penderitanya. "Sedangkan getah kamboja tidak. Getah kamboja mampu mengiritasi kulit dengan sedikit radang ringan, sehingga nanah akan keluar dan tidak merusak syaraf. Jadi tidak menimbulkan sakit", ujarnya.

Lebih lanjut, bapak tiga anak itu mengatakan, sifat anestesia ini dapat mengatasi rasa sakit pada gigi, baik akibat karies maupun sakit pada permulaan perawatan orthodontik (perataan gigi geligi). Di samping itu dapat mempercepat pergeseran gigi akibat tekanan alat pegas yang digunakan saat perawatan othodontik. Sebenarnya penggunaan getah semboja sebagai obat alternatif bukanlah hal baru.

"Secara tradisional orang tua dahulu telah memanfaatkan getahnya sebagai pengurang rasa sakit akibat gigi berlubang, mengobati gusi bengkak, dan demam", tuturnya.

Selain getah, daun semboja bisa mengobati bisul bernanah. Caranya, ambillah daun semboja yang diolesi minyak kelapa kemudian tempelkan pada bagian sakit. Niscaya bisul akan kempes. Sirap kulit semboja yang ditumbuk halus dan direbus air satu cerek sampai mendidih, lalu digunakan untuk mandi dan digosokkan ke badan bisa menyembuhkan penyakit patek (frambusia).

Sementara di Cina dan Bali helaian mahkota semboja kering sering dikonsumsi sebagai seduhan teh. Mirip semerbak melati dalam teh merek Dandang Pekalongan. Bila keluarga Anda ingin mencoba. Jangan terlalu pekat.

"Alamat anggota keluarga Anda akan mengantri di depan kamar mandi. Sebab minuman ini kadang-kadang menimbulkan efek samping meningkatkan frekuensi buang air hingga berlanjut ke diare. Namun bagi penderita sembelit ramuan teh istimewa ini amat berguna memperlancar pengeluaran sisa metabolisme tubuh," katanya.

Rahasia semboja tadi menarik hati Riang untuk meneliti lebih jauh mengenai senyawa yang terkandung didalamya. Bunga semboja diidentifikasi Riang mengandung alkaloid, steroid, tanin, flavonoid dan saponin, sedang ekstrak bunga hanya steroid. Secara kasar getah semboja terdapat alkaloid, tanin, flavonoid dan tripterpenoid, tapi yang terdeteksi pada ekstrak getah hanya triterpenoid pentasiklik.

"Dengan teknologi modern, fraksi aktif dari bunga dan getah semboja tersebut dapat diproduksi masal sebagai obat, bahan antibakteri dan fraksi aktif untuk mempermudah pergeseran gigi", katanya.

Lebih menggembirakan lagi hasil uji coba pada sel fibroblas jaringan ayam, mencit dan kelinci bunga, getah dan ekstraknya tidak toksik. Tentu ini merupakan suatu harapan baru di dunia kedokteran gigi.

*radar banjarmasin
More aboutManfaat Bunga Kamboja Sebagai Obat Kelamin

Aturan Minum Jus pada Bayi dan Anak

Posted by Unknown

Pemberian jus buah pada bayi yang belum mendapatkan makanan padat dapat menyebabkan malnutrisi jika jus tersebut digunakan sebagai pengganti ASI atau susu formula yang mengandung lebih banyak protein, zat besi, kalsium, dan lemak daripada jus.

Selain itu, jika jus diminum langsung dari botol atau cangkir, maka gula yang terkandung dalam jus akan menyebabkan pengeroposan gigi. Anak cenderung mengonsumsi jus buah secara berlebihan karena rasanya yang lezat, tapi hal ini dapat menyebabkan pengeroposan gigi, diare, obesitas, atau malnutrisi.

Walaupun remaja dan anak yang lebih dewasa cenderung mengonsumsi jus dalam jumlah yang lebih sedikit, mereka juga dapat terkena obesitas jika mengonsumsi jus secara berlebihan. Jus buah murni adalah sehat jika diberikan dalam jumlah yang tepat bagi bayi dan anak-anak.

JUS

The American Academy of Pediatrics Committee on Nutrition juga memberikan rekomendasi terbarunya mengenai konsumsi jus buah pada bayi dan anak-anak:

  1. Jus buah tidak boleh diberikan pada bayi di bawah 6 bulan.
  2. Setelah 6 bulan, bayi tidak boleh mengonsumsi jus buah dari botol dan cangkir, yang menyebabkan mereka dapat dengan mudah meminumnya sepanjang hari.
  3. Bayi tidak boleh diberikan jus buah saat waktu tidur.
  4. Untuk anak usia 1-6 tahun, konsumsi jus harus dibatasi sekitar 110-165 ml/hari.
  5. Untuk anak usia 7-18 tahun, konsumsi jus harus dibatasi sekitar 230-330 ml/hari.
  6. Anak-anak harus didorong untuk mengonsumsi buah-buahan segar

*Nutrisibali
More aboutAturan Minum Jus pada Bayi dan Anak

4 Kebiasaan Buruk yang Menambah Lemak

Posted by Unknown on Friday, February 1, 2013

Kebiasaan buruk tentu akan membawa dampak buruk terhadap badan, diantaranya adalah kebiasaan makan makanan yang berlebihan. Berikut ini ada 4 kebiasaan buruk yang bisa menambah lemak dalam tubuh.

4 Kebiasaan Buruk yang Menambah Lemak

4 Kebiasaan Buruk yang Menambah Lemak:

1. Melewati jadwal makan.

Hati-hati, taktik ini selalu menjadi bumerang. Anda akan makan sangat berlebihan saat merasa sangat lapar. Akibatnya, lemak akan menumpuk dalam tubuh.

Makan porsi kecil setiap tiga sampai empat jam sekali, memenuhi kebutuhan Anda tanpa mempertebal lapisan lemak di tubuh.

2. Lebih memilih roti putih dibandingkan roti gandum.

Padahal, roti gandum atau sereal mengandung banyak manfaat.

Keduanya mengandung insulin yang membantu tubuh Anda mengurangi lapisan lemak di perut. Konsumsi lah beras merah, oatmeal, atau gandum tortilla sekali sehari memberi perbedaan besar dalam diet Anda.

3. Memilih pemanis buatan.

Anda mungkin berpikir membantu membentuk tubuh dengan makan yogurt bebas gula, diet soda, atau makanan ringan lain berlabel rendah lemak atau rendah kalori.

Tapi, produk kalori rendah sarat dengan pemanis buatan. Beberapa ahli gizi percaya pemanis buatan memicu metabolisme sehingga tubuh menyimpan lemak lebih banyak, terutama di perut.

4. Hobi mengonsumi alkohol.

Alkohol memiliki banyak kalori namun tidak memberi nutrisi apa pun.

Menurut Ahli gizi, saat menghadiri pesta penuh minuman, pada dasarnya Anda mengundang timbunan lemak di bagian tengah tubuh Anda. Jika ingin minum, pilih anggur merah. Dari penelitian, anggur merah tak membuat perut melar.

*Chic
More about4 Kebiasaan Buruk yang Menambah Lemak

4 Penyakit yang Ditandai dengan Kesemutan

Posted by Unknown on Wednesday, January 30, 2013

Kesemutan jenis ini merupakan gejala penyakit serius.

Kesemutan

Beberapa gangguan kesehatan serius yang ditandai gejala kesemutan di antaranya:

1. Diabetes Mellitus (kencing manis) dengan gejala telapak kaki terasa tebal, kadang panas, kesemutan di ujung jari terus-menerus disertai rasa nyeri seperti ditusuk-tusuk, terutama pada malam hari.

3. Rematik juga bisa menimbulkan kesemutan dan rasa tebal.
Ini disebabkan saraf sendi terjepit. Kesemutan karena rematik akan hilang bila rematik sembuh.

2. Carpal Tunnel Syndrome (CTS) dengan gejala ujung jari tangan kanan kesemutan, kemudian berkembang menjadi rasa tebal, saat digunakan beraktivitas.
CTS bisa menjadi gangguan lebih serius bila didiamkan cukup lama, misalnya 1 - 2 tahun
.
4. Infeksi tulang belakang dengan gejala kesemutan yang didahului flu berat.
Kesemutan yang dirasakan akan menghebat, naik dari ujung jari kaki sampai ke pusar (perut tengah). Penyebabnya virus cytomegalovirus (CMV).
More about4 Penyakit yang Ditandai dengan Kesemutan

8 Cara Atasi Bau Mulut Tak Sedap

Posted by Unknown

Janganlah kuatir bila bau mulut tak sedap.
Berikut ini ada cara alami yang cocok diterpakan dengan cara alami dan murah meriah.

GIGI

8 Cara Atasi Bau Mulut Tak Sedap

1. Rajin Sikat Gigi

Sisa makanan bersama dengan air liur dan bakteri akan memicu terbentuknya lapisan plak pada permukaan gigi. Kumpulan bakteri di dalam plak inilah biang keladi timbulnya lubang pada permukaan gigi (karies).
Karenanya, jangan lupa menggosok gigi dua kali sehari setelah makan.

2. Bersihkan Lidah

Bakteri penyebab bau mulut bersemayam pada permukaan lidah. Karenanya, jangan lupa membersihkan organ yang satu ini. Bisa dengan sikatan lembut menggunakan sikat gigi biasa atau alat khusus untuk membersihkan lidah yang muda ditemukan di berbagai toko

3. Ganti Sikat Gigi

Kualitas sikat gigi turut menentukan tingkat kebersihan gigi Anda.
Agar bisa menjangkau sisa makanan di ujung mulut, gunakanlah sikat gigi berukuran kepala lebih kecil.
Pilih pula sikat yang lunak agar tidak sampai melukai gusi. Sikat gigi yang sudah tak layak pakai harus diganti, karena tak mampu lagi membersihkan gigi secara maksimal.

4. Kontrol Gigi

Pergi ke dokter gigi bukan hanya perlu dilakukan ketika gigi sedang sakit. Setiap 6 bulan sekali, luangkanlah waktu untuk memeriksakan gigi dan mulut serta membersihkan plak.
Jika perlu, dokter akan mendeteksi kerusakan gigi dengan menggunakan intra oral camera.

5. Minum Air Putih

Selain memperlancar proses pencernaan, minum air putih juga penting untuk merawat gusi agar selalu basah dan merangsang produksi air liur. Banyak dokter menyarankan untuk minum air putih paling tidak 8 gelas sehari.

6. Memilih Makanan

Serat yang terkandung di dalam makanan alami ini bekerja ampuh untuk membersihkan saluran pencernaan. Sewaktu sahur, hindari makanan berbau tajam seperti bawang putih dan petai. Plus, kurangi pula konsumsi kopi dan rokok.

7. Pakai Obat Kumur

Obat kumur yang tersedia di pasaran memang bisa menekan perkembangan bakteri di dalam mulut.
Namun, pilihlah obat kumur yang tidak mengandung alkohol karena dapat mengurangi produksi air liur dan menyebabkan iritasi. Gunakan seperlunya saja.
Sebab menurut sejumlah penelitian, pemakaian obat kumur antiseptik yang terlalu sering bisa mengganggu keseimbangan flora di dalam rongga mulut.

8 Cara Tradisional

Sebagai alternatif obat kumur yang diproduksi secara masal, Anda bisa menggunakan cara lain untuk mengatasi bau mulut, yaitu berkumur dengan air rebusan bunga cengkih atau daun sirih selama 5 menit.
Berkumur dengan air hangat yang dicampur setengah sendik teh baking soda dan garam juga bisa membantu mengurangi bau mulut.

*chic
More about8 Cara Atasi Bau Mulut Tak Sedap

4 Makanan Efektif Penumpas Bau Mulut

Posted by Unknown

Bau mulut atau yang sering dikenal dengan nama Halitosis merupakan masalah yang sering dialami banyak orang. Penyebabnya pun macam-macam. Selain bisa menurunkan rasa percaya diri, jika dibiarkan masalah bau mulut juga bisa menghambat karier dan pergaulan kita, loh! Tidak mau dijauhi teman gara-gara bau mulut yang tak sedap.

Bau Mulut

5 Makanan Penumpas Bau Mulut:

1. Teh Hijau

Zat aktif bernama catechins yang terkandung dalam teh hijau dapat membunuh bakteri di mulut sekaligus menghilangkan gula dari plak. Sangat dianjurkan untuk meminum 2-5 cangkir teh hijau sehari.

2. Vitamin C

Mengonsumsi beri-berian, buah sitrus, melon, dan makanan kaya vitamin C lainnya bisa menciptakan lingkungan yang tidak nyaman bagi bakteri untuk berkembang biak di mulut. Vitamin C juga merupakan senjata untuk mencegah terjadinya penyakit gusi dan radang gusi yang dapat memicu bau mulut. Namun, konsumsilah vitamin C langsung dari sumbernya. Konsumsi suplemen vitamin C justru bisa sebabkan gangguan pencernaan dan memicu bau mulut.



3. Air putih

Tak hanya membuat tubuh terhidrasi, minum 8 gelas air putih setiap hari juga akan menjaga kesehatan ginjal. Minum air putih juga merupakan cara terbaik untuk merangsang produksi air liur. Berkumur-kumur pun akan bantu membersihkan sisa-sisa makanan di sela gigi yang bisa sebabkan bau mulut.

4. Serat

Apel, wortel, seledri dan asupan kaya serat lain adalah sahabat kita dalam memerangi bau mulut. Mengapa? Sebab serat mampu menjadi 'sikat gigi' alami yang akan bantu membersihkan gigi. Plus, mengunyah asupan kaya serat juga akan meningkatkan produksi air liur.

5. Yogurt

Tak hanya bisa menjaga kesehatan pencernaan saja, mengonsumsi yogurt setiap hari juga akan menghindarkan kamu dari masalah bau mulut. Studi terbaru menemukan, mengonsumsi satu porsi yogurt setiap hari mampu menurunkan kadar hydrogen sulfide, yaitu komponen penyebab bau mulut. Tak hanya itu saja, yogurt juga akan menekan jumlah bakteri jahat yang ada di dalam mulut.
More about4 Makanan Efektif Penumpas Bau Mulut

Gejala dan Faktor Pemicu Jantung Koroner

Posted by Unknown on Tuesday, January 29, 2013

Gejala penyakit jantung koroner pada dasarnya mirip dengan gejala penyakit jantung umumnya adalah:
Nyeri dada di sebelah kiri.

Gejala-gejala Jantung koroner adalah:
  1. Ada tekanan berat yang menimpa dada
  2. Sesak dada, sesak napas
  3. Jantung berdebar-debar
  4. Pusing
  5. Mual
  6. Muntah
  7. Tidak dapat tidur dengan nyenyak.

Jantung Koroner

Yang Rawan Terkena:

1. Pria dan wanita berusia 40 tahun ke atas
Penyakit jantung koroner ini umumnya meningkat pada laki-laki usia 40 tahun ke atas, dan wanita setelah masa monopause.

2. Memiliki latar belakang riwayat keluarga seperti diabetes, kolesterol,hipertensi, hiperlipidemia, dan obesitas.

3. Untuk usia muda, pemuda-pemudi yang terkena penyakit jantung koroner biasanya berhubungan dengan gaya hidup, kebiasaan hidup yang buruk, pola makan yang tidak seimbang, seperti malas berolahraga, minum beralkohol, mengonsumsi makanan cepat saji (fast food).
More aboutGejala dan Faktor Pemicu Jantung Koroner

Penyakit yang Sering Muncul dalam Setahun

Posted by Unknown

Berikut ini nama penyakit yang sering muncul dalam satu tahun menurut kebanyakan orang.
Kaki kram mendapat point nomor pertama sebanyak 5 kali.


Nama penyakit dan banyaknya.
  1. Kaki kram 5 kali
  2. Tenggorokan gatal 5 kali
  3. Demam 4 kali
  4. Sakit gigi 2 kali
  5. Otot tegang 2 kali
  6. Sariawan 2 kali
  7. Pingsan 1 kali
  8. Hidung berdarah 1 kali
  9. Sakit telinga 1 kali
  10. Infeksi mata 1 kali
  11. Gatal 1 kali
  12. Kehilangan suara 1 kali
  13. Influenza 1 kali
More aboutPenyakit yang Sering Muncul dalam Setahun

Dengkul Bisa Untuk Mengetahui Identitas Seseorang

Posted by Unknown on Monday, January 28, 2013

Penelitian terbaru menunjukkan bahwa dengkul alias tempurung lutut menyimpan banyak informasi termasuk identitas seseorang.
Wah, ini informasi baru gan, dengkul alias tempurung lutut bisa menggantikan fungsi sidik jari.

Dengkul

Sebuah penelitian di Amerika Serikat mengklaim bahwa tempurung lutut tiap manusia punya keunikan yang bisa menunjukkan perbedaan identitas satu sama lain. Samah halnya dengan sidik jari, iris mata dan gelombang suara yang lebih dulu digunakan untuk identifitasi.

Lior Shamir dari Lawrence Technological University di Michigan membuktikan hal itu setelah melakukan pemindaian Magnetic Resonance Imaging (MRI) pada sejumlah partisipan. Dalam mengidentifikasi seseorang, tempurung lulut diklaim memiliki akurasi hingga 93 persen.

Dibandingkan indikator lain seperti sidik jari, iris mata dan gelombang suara, tempurung lutut juga diklaim lebih mudah diperiksa. Khususnya untuk pemeriksaan di bandara, tempurung lutut bisa diperiksa tanpa harus menyuruh seseorang untuk berhenti.

Kelebihan lain yang paling membedakan tempurung lutut dibanding indikator lain menurut Shamir adalah, organ ini sulit dimanipulasi. Memalsukan dengkul butuh usaha yang lebih keras karena harus melalui pembedahan. Tidak bisa hanya dengan 'modal dengkul' alias alat seadanya.

Sidik jari misalnya, masih masih bisa diakali dengan lapisan khusus yang mudah dipasang lalu dilepas seperti dalam film-film detektif. Iris mata juga bisa dimanipulasi dengan lensa kontak, sedangkan gelombang suara bisa dipalsikan dengan teknologi digital.

*health.detik
More aboutDengkul Bisa Untuk Mengetahui Identitas Seseorang

9 Tanda dan Gejala Depresi

Posted by Unknown

Padahal, gejala depresi ini bisa dikenali lebih dini.  Dari itu kenalilah terlebih dahulu gejala awal dari depresi, biar mudah dalam pencegahan dan pengobatan nantinya.

Jika sejak awal terdeteksi, gangguan kejiwaan ini bisa dicegah.

Depresi

9 Tanda dan Gejala Depresi.
  1. Lelah berkepanjangan
  2. Tidak bergairah
  3. Kehilangan minat dan kesenangan
  4. Selera makan dan/atau berat badan berubah secara signifikan.
  5. Gangguan tidur
  6. Tak bisa beristirahat
  7. Ceroboh
  8. Khawatir berlebihan
  9. Berpikir akan mati atau bunuh diri (jangan sampai ke tahap ini)

Selain tanda-tanda non-fisik, tanda-tanda yang juga harus diwaspadai sebagai
adalah adanya berbagai keluhan fisiksomatis seperti berat badan turun dan disfungsi seksual.

Sebuah pepatah lama mengatakan, "Jika kesedihan tidak diungkapkan dengan air mata, maka organ tubuh lain yang akan menangis." Ini yang disebut psikosomatik atau gangguan yang terjadi di jiwa, tapi tampil di badan.

*chic
More about9 Tanda dan Gejala Depresi

6 Faktor yang Mempengaruhi Kecerdasan Anak

Posted by Unknown

Semua orang tua tentu ingin anaknya terlahir cerdas. Tapi belum tentu juga anak yang dilahirkan cerdas sperti Einstein.
Berikut ini yang mempengaruhi kecerdasan tiap anak.


6 Faktor yang Mempengaruhi Kecerdasan Anak

1. Makanan
Perkembangan otak anak tentunya sangat dipengaruhi oleh nutrisi dari makanan yang dikonsumsinya. Pastikan anak mendapatkan ASI eksklusif sampai usia 2 tahun, kemudian berikan makanan yang bergizi tinggi seperti telur, ayam, ikan, sayuran dan buah-buahan.

Pastikan anak mendapatkan asupan vitamin, mineral, protein dan lemak sehat seperti asam lemak omega-3 yang cukup agar tumbuh menjadi anak yang cerdas.

2. Tidur
Anak membutuhkan istirahat dan tidur malam yang baik agar otaknya dapat tumbuh dan berkembang dengan optimal. Sejak bayi lahir hingga tumbuh menjadi anak usia sekolah, harus memiliki rutinitas tidur yang konsisten setiap harinya.

3. Trauma
Trauma dapat menimbulkan efek negatif terhadap perkembangan otak bayi dan anak-anak. Contoh trauma yang biasanya terjadi pada anak usia dini termasuk selamat dari bencana alam, kehilangan anggota keluarga, dan mengalami penyakit kronis.

Trauma juga dapat terjadi jika anak mengalami pelecehan seksual, kemiskinan, atau memiliki orang tua pecandu alkohol atau narkoba. Anak yang mengalami trauma akan menghadapi masalah seperti perubahan pola makan, tidur, perubahan perilaku, serta kesulitan bergaul dengan teman-temannya.

Dukung dan dampingi anak Anda agar dirinya terbebas dari trauma. Jika trauma tetap bertahan dalam jangka waktu yang cukup lama, Anda perlu membawa anak menemui ahli psikologi agar anak terhindar dari gangguan otak akibat trauma yang kronis.

4. Kegiatan fisik
Anak yang fisiknya kuat akan memiliki otak yang sehat dan cerdas. Oleh karena itu, jangan batasi aktivitas anak demi kesehatan fisik dan perkembangan otaknya. Anak masih terlalu dini untuk melakukan olahraga khusus yang berat, dirinya hanya perlu lebih aktif ketika bermain bersama teman-temannya di luar ruangan.

5. Ikatan orang tua
Sebuah hubungan yang positif dan harmonis antara kedua orangtua memungkinkan seorang anak merasa aman dan disayangi. Hal ini membuat anak lebih percaya diri dan suasana keluarga yang nyaman mendukung perkembangan otak yang sehat.

Di sisi lain anak-anak yang tinggal dalam lingkungan keluarga yang kurang harmonis, akan merasa tidak aman, takut-takut, dan bingung ketika bertemu dengan orang baru.

6. Kesempatan belajar
Jika orangtua mendambakan anak yang cerdas, ajarkan anak untuk belajar sejak dini untuk menstimulasi perkembangan otaknya. Ajarkan anak Anda untuk mengenal huruf dan angka serta sediakan berbagai macam buku, alat musik, mainan dan perlengkapan seni.

*detik health
More about6 Faktor yang Mempengaruhi Kecerdasan Anak

6 Manfaat Tidur Tanpa Busana

Posted by Unknown

Apakah Anda kalau tidur melepas baju atau tidak. Ternyata ada juga manfaatnya bila itdur tanpa memakai busana. Diantaranya adalah bisa mencegah perut menjadi buncit serta meningkatkan percaya diri.

Tidur

Berikut 6 Manfaat Tidur Tanpa Memakai Busana.

1. Tidur akan lebih baik

Meski Anda ingin nyaman dan hangat di malam hari, sebenarnya penting untuk memiliki lingkungan yang dingin ketika Anda tidur, ujar Lisa Shives, MD, salah satu direksi National Sleep Foundation. Suhu tubuh Anda semakin menurun saat tidur, yang merupakan aktivitas alami dari tubuh, sehingga terlalu hangat dengan baju tidur dan selimut berat dapat mengganggunya. Tidur telanjang dapat membantu tubuh Anda tetap dingin.

2. Ampuh menyehatkan vagina

Jennifer Landa, MD, penulis buku The Sex Drive Solution for Women, mengatakan bahwa tidur telanjang bisa lebih sehat untuk vagina Anda. Seperti yang kita ketahui, vagina dihuni oleh sejumlah jenis ragi dan bakteri. Namun, lingkungan yang hangat kadang bisa menyebabkan pertumbuhan bakteri berlebih. Salah satu cara untuk mencegah infeksi, jagalah sirkulasi udara dengan bertelanjang ria.

3. Youll Look Hotter

Menurut naturopath Natasha Turner, penulis buku laris The Hormone Diet, karena terlalu hangat di malam hari bisa mengganggu pelepasan melatonin dan hormon pertumbuhan anti penuaan kedalam tubuh Anda. Padahal hormon ini bermanfaat untuk regenerasi kulit dan rambut.

4. Cegah perut buncit

Tidur telanjang membantu Anda tidur lebih nyenyak, yang memungkinkan tingkat hormon stres kortisol menurun saat Anda istirahat, menjaga energi, dan menekan rasa lapar. Bila tidur terganggu, hormon kortisol akan naik ketika Anda terbangun sehingga membuat Anda kelaparan dan mulai mencari makanan, bahkan memicu makan berlebihan.

5. Meningkatkan percaya diri

Menurut Landa, tidur telanjang itu sangat bagus. Kita akan merasakan sensasi dari lembutnya seprai dan kesejukan udara, yang bisa sangat seksi katanya. Dan, merasa seksi itu bisa meningkatkan kepercayaan.

6. Tingkatkan kehidupan seks

Menurut Landa, tidur telanjang sangat bagus untuk hubungan asmara Anda, karena sentuhan kulit ke kulit ampuh meningkatkan senyawa kimia pemberi efek feel-good, seperti hormon yang muncul saat kita berpelukan yaitu oksitosin.

Tidur telanjang mendorong hubungan seks dan meningkatkan seks yang lebih berkualitas, katanya. Anda akan merasa lebih rileks dan lebih mood untuk seks, yang membuat Anda lebih mudah mengalami orgasme.

*detik
More about6 Manfaat Tidur Tanpa Busana

8 Hal Agar Pria Kuat Kembali di Ranjang

Posted by Unknown

Kalau pria tida kuat diranjang, si istri tidak perlu marah terlebih dahulu. Bisa jadi suami Anda sdang stres karen pekerjaan di kantor tadi dan sebagainya. Alangkah baiknya si suami dibantu agar tercipta keharmonisan.

Pasangan intim

Berikut ini 8 hal yang perlu dilakukan pria untuk mengatasinya.

1. Mengurangi intensitas rangsangan pada pria
Fokuslah terhadap kesenangan Anda terlebih dahulu dan biarkan pria memberikan stimulasi atau rangsangan berupa sentuhan yang intens pada diri Anda. Ketika Anda merasa telah cukup terangsang, bergantilah memberikan rangsangan kepada pasangan, sehingga keduanya mampu mencapai klimaks bersamaan.

2. Menggunakan kondom
Kondom tidak hanya melindungi Anda dari kehamilan yang tidak diinginkan dan penyakit menular seksual, tetapi juga dapat membuat pria menjadi kurang sensitif. Hal ini mampu membuat pria lebih tahan lama di ranjang.

Anda juga dapat menggunakan vibrator untuk membantu mengurangi tekanan pada penis pasangan saat berhubungan seks, yang dapat memperlambat ejakulasi.

3. Latihan memperlambat respons
Bantu pria mengatasi ejakulasi dini dengan bersama-sama belajar memperlambat respon. Beristirahatlah sebentar sebelum mencapai klimaks dengan memberikan stimulasi lain berupa sentuhan atau ciuman kemudian lanjutkan penetrasi kembali.



4. Semprotan anestesi
Beberapa dokter merekomendasikan untuk menggunakan semprotan anestesi seperti Promescent pada area sekitar titik-titik sensitif pria untuk menumpulkan saraf pada permukaan kulit. Hal ini dilakukan untuk meminimalisir rangsangan dan mengulur waktu ejakulasi.

Jika Anda ingin menempuh cara ini, konsultasikan terlebih dahulu dengan dokter agar dapat menggunakannya dengan tepat.

5. Menjaga keintiman
Hubungan seks tidak harus selalu mengarah kepada orgasme, sehingga Anda perlu mengatasi tekanan dai aktivitas seksual dengan saling menikmati keintiman tubuh satu sama lain sebelum mengarah ke hubungan seksual.

6. Melibatkan semua indra
Jagalah agar pengalaman seksual Anda bertahan lebih lama dengan melibatkan kelima panca indera . Mulailah dengan pijatan lembut satu sama lain dengan menggunakan minyak zaitun yang menenangkan.

7. Saling terbuka
Jika pria mengalami masalah ejakulasi dini, jadilah orang yang paling mengerti perasaannya dan ajaklah berbicara di luar kamar tidur dari hati ke hati. Jangan biarkan pria memikirkan hal ini sendiri dan membuatnya stres hingga kehilangan gairah seksualnya sama sekali.

8. Periksa ke dokter
Jika semua cara tersebut di atas tidak menunjukkan hasil yang signifikan, segera konsultasikan dengan dokter terhadap pemakaian obat seperti viagra. Viagra tidak hanya memerangi ejakulasi dini secara langsung, tetapi juga dapat meningkatkan ereksi.

*detik health
More about8 Hal Agar Pria Kuat Kembali di Ranjang

Kapan Waktu yang Tepat Minum Air Putih

Posted by Unknown on Sunday, January 27, 2013

Berikut ini yang bisa dilakukan bila ingin hidup sehat dengan menggunakan terapi air.
Air yang dimaksud di sini adalah air putih biasa, bukan yang bercampur seperti air es, air gula dan sebagainya.

Minum Air Putih

5 Waktu yang tepat Minum Air.

1. Minum dua geas air setelah bangun tidur dapat membersihkan organ-organ internal tubuh.

2. Minum segelas air 30 menit sebelum makan, dapat membantu fungsi pencernaan dan ginjal.

3. Minum segelas air sebelum mandi, dapat menurunkan gejala tekanan darah.

4. Minum segelas air sebelum tidur dapat mencegah stroke dan serangan jantung.

5. Minum air minimal tiga-empat liter atau delapan gelas sehari. Tujuannya untuk membantu peredaran darah dan memperbaiki metabolisme tubuh.

Jika ini bisa kita lakukan secara rutin, tubuh akan makin sehat.
Sebab, dua pertiga tubuh manusia terdiri atas air. Bila kekurangan minum air, maka tubuh akan terasa kaku, pinggang sakit, dan penyakit ginjal pun akan mudah terjadi.
More aboutKapan Waktu yang Tepat Minum Air Putih

Alasan Medis Larangan Minum Sambil Berdiri

Posted by Unknown

Minum sambil berdiri tidak diperbolehkan oleh Nabi Muhammad SAW.
Ada sahabat yang bertanya, bagaimana kalau makan. Langsung dijawab tegas oleh Nabi SAW, "Itu apalagi..." dan seterusnya.

Yang terbaik adalah sambil duduk.
Sehaus apapun, usahakan saat meminum air dengan duduk, jangan berdiri. Mengapa? Karena dengan minum sambil duduk, maka banyak energi positif yang akan didapatkan terutama untuk kesehatan. Karena itu, walaupun sangat kehausan, minumlah dengan cara duduk, bukan berdiri.

Minum sambil berdiri menyebabkan gangguan pada ginjal dan saluran air kencing. Jika kita sedang kehausan, maka jalan terbaik untuk meredakannya adalah dengan sesegera mungkin meminum air putih. Namun, tahukah kalian, bagaimana cara terbaik untuk minum air itu?

Islam memanglah agama yang sempurna hanya agama islam yang mengatur semua aspek kehidupan mulai dari kita bangun tidur sampai kita tidur kembali semuanya telah di ataur oleh islam, sungguh tiada keraguan bagi agama ini. Akan tetapi tidak jarang juga di antara kita memahami bahwa islam ini telah mengatur semua aspek kehidupan kita sehingga kita mencari solusi di luar syari'at islam bahkan sampai melangar syaria't islam ini.

Minum

Berikut ini penjelasan secara medis dan akupunktur, kenapa minum itu dianjurkan duduk.

Tubuh manusia memiliki jaringan penyaring (filter).
Ada yang menyebutnya filter penyaring itu dengan nama sfringer, yaitu suatu struktur maskuler (berotot) yang bisa membuka (sehingga air kemih bisa lewat) dan menutup.
Setiap air yang kita minum akan disalurkan pada pos-pos penyaringan yang berada di ginjal.

Filter penyaring ini akan terbuka disaat kita duduk, dan tertutup disaat berdiri.
Karena itu, kalau minum sambil berdiri, maka air akan langsung masuk hingga ke kantong kemih tanpa proses penyaringan.
Ketika langsung menuju kandung kemih, maka terjadi pengendapan disaluran ureter.Bila ini terjadi, maka ini akan menyebabkan gangguan pada ginjal.

Sebaliknya, dengan duduk, maka filter penyaring akan terbuka dan akan berproses di dalam tubuh sebelum disalurkan ke berbagai organ lainnya, lalu diolah lagi hingga masuk ke kantong kemih. Dengan demikian, maka rasa haus yang dirasakan akan segera sirna seusai meminum air putih sambil duduk.
More aboutAlasan Medis Larangan Minum Sambil Berdiri

Keajaiban Bekam Diakui Dokter Barat

Posted by Unknown

Wah ini yang namanya baru heboh, ternyata bekam diakui oleh daokter barat memang ajaib.
Adalah Dr. Miceel Reed Rach di California, ia mengatakan bahwa bekam merupakan titik-titik berkhasiat sebagai panduan dalam perawatan diri dan panduan pengobatan umum.

Dr. Kohler D ( 1990 ) jaringan ikat sebagai media fisik untuk menghantarkan energy pengobatan dengan Bekam. Dan Thomas Anderson juga seirama mengatakan bahwa ada 100 penyakit yang bisa diobati dengan Bekam.

Dan penelitian yang terakhir ini sesuai dengan apa yang disabdakan Nabi Muhammad SAW
"Hendaklah kalian semua melakukan pengobatan dengan bekam ditengah tengkuk, karena sesungguhnya hal itu merupakan obat dari 72 penyakit"
HR. Thabroni ).

Bekam

Berikut SABDA Rasulullah SAW tentang anjuran bekam.

Bekam merupakan salah satu metode pengobatan yang di rekomendasikan oleh RASULULLAH SAW dalam sabdanya :

"Kesembuhan itu terdapat dalam 3 hal, yakni minum madu, sayatan alat bekam, dan kay dengan api. Sesungguhnya aku melarang umatku dari kay"
(Shohihul Bukhori dalam juz 1 hal.5680)

Rasulullah SAW besabda :

الشِّفَاءُ فِيْ ثَلاَثَةٍ: شَرْبَةِ عَسَلٍ وَشَرْطَةِ مِحْجَمٍ وَكَيَّةِ نَارٍ وَإِنِّيْ أَنْهَى أُمَّتِيْ عَنْ الْكَيِّ

"Kesembuhan itu berada pada tiga hal, yaitu minum madu, sayatan pisau bekam dan sundutan dengan api (kay). Sesungguhnya aku melarang ummatku (berobat) dengan kay."
(HR Bukhari)

Rasulullah SAW bersabda :

إِنَّ أَمْثَلَ مَا تَدَاوَيْتُمْ بِهِ الْحِجَامَةُ وَالْفَصْدُ

"Sesungguhnya metode pengobatan yang paling ideal bagi kalian adalah hijamah (bekam) dan fashdu (venesection)."
(HR Bukhari – Muslim)

*bekam
More aboutKeajaiban Bekam Diakui Dokter Barat